Tuesday, April 2, 2013

Tips and ideas for using Evernote

Sejak punya akses terhadap smartphone yang memang smart, saya kembali mencoba menggunakan Evernote, cloud based document storing/sharing platform. Hal itu dilakukan karena task-list plus note-taking tools yang terakhir saya gunakan, Trello, tidak memiliki app khusus di WP8, hanya sebuah optimized mobile site (which is actually good, even have features that their iOS app didn't had). Sayangnya, mobile site tersebut tidak bisa diakses offline, alias butuh constant internet access to function.

Sejauh ini, Evernote for WP8 terasa cukup bagus buat saya, selain saya gunakan untuk mencatat hal-hal yang melintas di pikiran saya, Evernote juga saya gunakan untuk menyimpan berbagai artikel untuk dibaca di rumah (yang kebetulan belum terpasang internet :| ). Evernote Webclipper berguna kalau kita butuh akses offline (misalnya sering keluar jangkauan wifi gratis atau sekedar tidak punya internet).

Hanya satu saja kekurangan yang saya temui dari Evernote ini, untuk free user, ada kuota bulanan untuk penggunaan note sebanyak 60MB, dan saya hari ini tanpa sengaja menghabiskan lebih dari setengah kuota bulan ini =/ It all happens when I clipped several pages full of images for my reference...

Pro tip: jangan menggunakan evernote web clipper untuk menyimpan berbagai gambar menarik di internet, simpan linknya saja. Optimalkan kuota gratis yang dimiliki untuk sinkronisasi berbagai teks yang bermanfaat :)

No comments:

Post a Comment